Tingkatkan Kompetensi Mahasiswa Prodi BKBI IAIN Madura, Dosen UII Dalwa Isi Seminar Mahasiswa Generasi Digital

WhatsApp Image 2024-09-12 at 06.54.47 (1)

Prodi Bimbingan dan Konseling Pendidikan Islam (BKPI) Fakultas Tarbiyah IAIN Madura menyelenggarakan kegiatan pengembangan kompetensi mahasiswa yang dikemas dengan seminar bertajuk “Mahasiswa Generasi Digital” pada 10 September 2024 di Auditorium Pusat IAIN Madura. Seminar ini dihadiri oleh Dekan Fakuktas Tarbiyah dan wakilnya, Ka Prodi BKPI, Sekprodi BKPI serta staf dan para Dosen BKPI dan seluruh mahasiswa Prodi BKBI dari program studi tersebut.

Dr. Akhmad Fauzi Hamzah,M.Pd.I selaku Dosen dan Wakil Direktur III Pascasarjana UII Dalwa mendapatkan kehormatan untuk menyampaikan upgrading Kompetensi Akademik Mahasiswa sebagai generasi penerus di era digital.

Dalam presentasinya, beliau menyampaikan beberapa problem bangsa dan umat Islam Indonesia diantaranya Krisis multidimensional Indonesia bukanlah krisis yang bisa dihadapi secara tambal sulam, cakupan dan penetrasinya yang sangat luas sehingga menyerupai situasi “zaman peralihan” yang penuh prahara, pertikaian, kedunguan serta kehancuran tata nilai dan keteladanan.

Beliau juga menyampaikan bahwa problem diera digital disaat ini antara lain kecanduan teknologi, terutama bagi anak-anak, penyebaran ideologi dan pemahaman sesat, radikalisme, misi perusak Aqidah ahlul sunnah wal jama’ah, web rujukan yang tidak jelas, berita hoax dan umat mudah terpengaruh / dibelokkan.

Islam sudah mewanti-wanti akan hal itu seperti pada surat al-Shaff ayat : 8 tentang usaha mereka yang berusaha memadamkan cahaya Islam, ada juga pada surat al-Baqarah ayat 120. Orangtua sangat bertanggung jawab dalam mendidik dan mengembalikan
manusia pada fitrahnya.

Beliau memberikan solusi terkait hal tersebut diantaranya mempersiapkan anak untuk menghadapi tantangan global, mempersiapkan
generasi dari maf’ul bih, menjadi fail ( Pelaku) dari konsumtif ke produktif, team Work (kerja bersama), dimulai dari diri sendiri dan lembaga. (Syah)

Views: 30

Facebook
Twitter
LinkedIn
Pinterest

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *