Bangil, Dalwa Berita – Seluruh mahasiswa semester 5 dan 7 Universitas Islam Internasional Darullughah Wadda’wah telah mendapat pembekalan KKN Nasional pada Jumat (13/9/2024) di Masjid Baitul Ghoffar.
Pembekalan ini merupakan pembekalan hari kedua, setelah pada Kamis (12/9) kemarin telah dilakukan pembekalan serupa oleh Wakil Rektor III al-Habib Dr. Lutfi Rachman Al Habsyi, M.Pd. dan Dr. Achmad Djuaini,M.Pd. selaku ketua LPKM UII Dalwa.
Kemarin, oleh Dr. Lutfi, mahasiswa diberikan gambaran medan tempat mereka ber-KKN, Kec. Sukapura dan Kec. Lumbang Kabupaten Probolinggo-Jawa Timur. Mulai dari daerah yang menjadi jalur destinasi wisata Bromo, masyarakat yang mayoritas Hindu di desa Tengger, jalur yang menanjak sampai banyak dari masyarakat di Lumbang bersuku Madura yang tak bisa berbahasa Indonesia. Semuanya Dr. Lutfi dan Dr. Djuaini sampaikan dengan gamblang.
Dan untuk hari ini giliran Wakil Rektor 1 Dr. Muhamad Solehuddin, M.H.I. yang menyampaikan visi KKN UII Dalwa.
“Pihak yayasan Ponpes Dalwa menitipkan pesan untuk kampus dalam KKN adalah bertujuan untuk berdakwah, itulah visi besar KKN UII Dalwa, itu juga menjadi pembeda kampus kita dengan yang lainnya yang berbasis Prodi,” urai Dr. Solehuddin pada seluruh peserta KKN 2024.
KKN Nasional 2024 UII Dalwa akan dilaksanakan di Kabupaten Probolinggo, tepatnya di Kecamatan Sukapura dan Lumbang. Dengan mahasiswa yang mencapai 900 orang, KKN kali ini di bagi menjadi 50 posko yang tersebar di 12 desa, di 2 kecamatan.
Mahasiswa akan berangkat ke lokasi KKN pada hari Ahad (15/9/2024) dari pesantren. Untuk mahasiswa yang KKN di Kecamatan Sukapura akan berangkat pagi-pagi pukul 07.00 WIB., sementara untuk di Kecamatan Lumbang akan berangkat pada siang harinya yakni pukul 11.00 WIB.
Tetapi pihak pesantren telah melakukan pelepasan mahasiswa dari hari ini oleh Ustaz Ismail Ayyub, M.Pd. Kepala Bagian Kepengurusan Santri Ponpes Dalwa. Ustadz Ismail, sebagai bentuk perhatiannya sebelum melepas para mahasantri, banyak menyampaikan pengarahan dan nasehat sebagai bekal mereka bermasyarakat dan bersosialisasi di tempat KKN, khususnya dalam hal karakter religius.Taslim/red.
Views: 37