Bangil, Dalwa Berita – LEMLIT (Lembaga Penelitian) IAI Dalwa mengadakan workshop mengenai riset penelitian Litapdimas bersama para dosen tetap pada Jumat (19/08/2022) di Dalwa Hotel Syar’iah.
Litapdimas adalah program yang dipantau langsung Direktorat Pendidikan Tinggi Keagamaan Islam Ditjen Islam Kemenag. Dalam program ini, Direktorat Pendidikan Tinggi Keagamaan Islam Ditjen Islam Kemenag akan membiayai riset yang diajukan dosen jika lulus seleksi.
Workshop yang dihadiri 60 dosen tetap IAI Dalwa ini bertujuan untuk berbagi trik agar riset penelitian yang mereka ajukan dapat dengan mudah lolos di Litapdimas (Bidang penelitian, publikasi ilmiah, dan pengabdian kepada masyarakat) tahap satu.
“Melakukan pemetaan kira-kira dosen Dalwa mau input mau lolos trik-triknya seperti ini,” ucap Dr. Asep Rahmatullah, M.Pd.I. selaku narasumber.
Beliau juga menjelaskan bahwa hal ini juga salah satu hal yang bisa menunjang kampus untuk ke depannya.
“Perguruan tinggi dikatakan bagus kalo riset penelitiannya banyak,” ungkap beliau.
Adapun kegiatan tersebut dibagi menjadi dua sesi, yang pertama adalah teori tips dan trik, sedangkan yang kedua adalah bedah jurnal.
Harapan diadakan kegiatan ini supaya dosen dapat mengerjakan riset penelitian tahap satu tersebut serta dapat membanggakan kampus.
“Harapannya dosen dosen bisa men-submit artikel, mereka bisa melakukan riset penelitian dengan baik, bisa lolos atau menang dan membanggakan kampus,” pungkas beliau.
Dr. H. Ahmad Sahrandi, M.Pd.I. menjelaskan bahwa kegiatan ini akan terus dilanjutkan dengan mengundang narasumber di bidang reviewer agar para dosen dapat mengetahui riset penelitian mereka layak untuk diterima atau tidak.
“Insyaallah jika beberapa proposal yang akan diajukan ke Litapdimas sudah siap, kita akan mengundang profesor yang merupakan reviewer untuk kita mengetahui ini layak atau tidak, untuk para dosen juga nantinya tidak berkecil hati jika artikel proposalnya tidak lulus sebab kampus akan memberikan kesempatan untuk penelitian internal serta bisa di publish di jurnal IAI Dalwa sendiri” tukas beliau.Hilmi/red.
Views: 24